Setelah Perang Dunia pertama, Jenderal Louis Lyautey dari Perancis, meminta tukang kebunnya untuk menanam pohon oak (oak tree) di beberapa tempat di halaman rumahnya. Tukang kebunnya memberitahukan Jenderal Louis kalau pohon tersebut sangat lambat sekali untuk bertumbuh dan diperlukan waktu hampir seratus tahun mencapai tingkat kedewasaan dari pohon tersebut. Jenderal Louis lalu menjawab, "Kalau memang demikian, jangan ditunda lagi. Tanamlah pohon itu sekarang juga."
Jawaban dari Jenderal Louis cukup menarik perhatian, karena dia tidak menyerah begitu mendengar berapa lama proses pertumbuhan pohon tersebut, tetapi dian tetap kepada rencananya untuk menanam pohon tersebut.
Dalam kehidupan ini, Tuhan memberikan kita tujuan hidup dan sesuatu yang kita bisa capai untuk kemuliaan Tuhan. Tuhan juga menaruh mimpi dan cita-cita ke dalam kehidupan kita. Tapi seringkali mimpi dan cita-cita tersebut tidak tercapai karena kita akhirnya berputus asa akan proses yang harus dilalui untuk mencapainya. Mimpi dan cita-cita tidak akan terjadi dalam sekejap atau semalam, tetapi itu diperlukan proses yang memerlukan fokus, ketekunan dan kegigihan untuk mencapainya.
Mulailah setiap hari kita dengan bergantung sepenuhnya kepada Tuhan dan bertahan dalam proses yang kita lalui, maka kita akan mencapai tujuan hidup yang sudah Tuhan siapkan dan rencanakan dalam kehidupan kita.
"Bertandinglah dalam pertandingan iman yang benar dan rebutlah hidup yang kekal. Untuk itulah engkau telah dipanggil dan telah engkau ikrarkan ikrar yang benar di depan banyak saksi." (1 Timotius 6:12)
No comments:
Post a Comment