Wednesday, 14 May 2014

TERHALANG OLEH UANG LOGAM

Saya termasuk orang yang suka melihat dan menikmati pemandangan, terutama di atas bukit atau gunung.  Pada waktu kita melihat pemandangan, kita bisa melihat dan mengagumi karya Tuhan yang luar biasa, yang menciptakan bumi beserta dengan isinya.  Saya pernah mendengar kisah seseorang yang naik ke atas gunung, dan membawa dua uang logam.  Pada waktu dia melihat pemandangan, dia mengambil dua uang logamnya, dan menempatkan dua uang logam tersebut tepat di depan matanya.  Sehingga matanya tidak bisa menikmati pemandangan yang indah karena terhalang oleh uang logam tersebut.

Dalam kehidupan kita, ada hal-hal yang bisa menghalangi pandangan dan fokus kita kepada Tuhan, bisa berupa ketakutan, kekuatiran dan lain-lain.  Hal lainnya yang bisa menghalangi pandangan kita kepada Tuhan adalah sikap kita terhadap uang.  Kisah di atas membuktikan kalau untuk menutupi pandangan dan fokus kita kepada Tuhan, tidak diperlukan uang dalam jumlah yang besar, hanya cukup dengan dua uang logam saja.

Hati yang berfokus kepada uang atau hal-hal materi akan membuat kita menjadi tidak puas akan apa yang sudah kita miliki dan membuat kita untuk terus berusaha mengejar apa yang belum kita miliki.  Biarlah kita melepaskan fokus kita kepada hal-hal materi, dan mulailah memandang akan kebaikan Tuhan dalam kehidupan kita.  Banyak berkat Tuhan yang sebetulnya bisa kita nikmati dan syukuri kalau kita tidak menempatkan dua uang logam di mata kita.

"Allah sanggup melimpahkan segala kasih karunia kepada kamu, supaya kamu senantiasa berkecukupan di dalam segala sesuatu dan malah berkelebihan di dalam pelbagai kebajikan" (1 Korintus 9:8)

No comments:

Post a Comment