Sunday 11 August 2013

HASIL PEMERIKSAAN KESEHATAN

Pada waktu kita melakukan pemeriksaan kesehatan bersama-sama, beberapa rekan saya mengatakan bahwa mereka mendapatkan hasil yang kurang bagus mengenai kondisi kesehatan tubuh mereka.  Dengan pemeriksaan kesehatan tersebut, mereka bisa mengetahui hal apa yang baik dan juga yang tidak baik dalam tubuh mereka.  Beberapa dari mereka menyadari bahwa hasil tersebut merupakan suatu peringatan bagi mereka untuk menjaga kondisi tubuh mereka dengan lebih baik.  Beberapa dari mereka juga diberikan petunjuk oleh beberapa petugas kesehatan dan merekapun langsung mempraktekkannya, contohnya dengan berolah raga dan menjaga pola dan apa yang mereka makan.

Seperti hasil pemeriksaan kesehatan tersebut, Firman Tuhan juga bisa merupakan peringatan dan petunjuk bagi kita.  Firman Tuhan bisa merupakan peringatan untuk menjaga agar kita tidak jatuh dalam dosa dan tidak menjauh dari Tuhan.  Firman Tuhan juga merupakan petunjuk bagi kita untuk bisa mencapai kehidupan yang Tuhan rencanakan bagi kita.  Semuanya itu bisa terjadi kalau kita membuka hati kita, menerima Firman Tuhan secara terbuka, dan mempraktekkannya dalam kehidupan kita sehari-hari.

"Dengan apakah seorang muda mempertahanian kelakuannya bersih?  Dengan menjaganya sesuai dengan firmanMu" (Mazmur119:9)


No comments:

Post a Comment